Selasa, 31 Desember 2013

Menyediri Sangatlah Berarti


Menyendiri bukan berarti memisahkan diri dari kehidupan sosial, tetapi menyendiri itu adalah sebuah langkah awal untuk melakukan interaksi dengan kehidupan sosial dalam hal ini masyarakat.

Menyendiri bukan berarti lari tetapi menyendiri itu mempersiapkan diri menyusun strategi untuk menghadapi kerasnya kehidupan.

Menyendiri bukan berarti takut tetapi menyendiri itu menghimpun kembali keberanian untuk menaklukan segala halangan yang akan menghadang.

Menyendiri itu bukan bertapa mengharapkan bantuan jin dan sejenisnya tetapi menyendiri itu mendekatkan diri kepada sang kekasih yaitu Allah SWT.

Menyendiri itu pekerjaan mulia karena Rasullullah suka menyendiri di gua Hira.

Saya suka menyendiri karena saya mencintai Rasulullah.

Saya suka menyendiri karena dengan menyendiri saya akan leluasa berinterkasi dengan sang kekasih tercinta Allah SWT.

Menyendiri bukan berarti sendiri karena sendiri itu hanya untuk mayat yang tidak berdaya di dalam kubur.

Menyendiri itu berarti karena bersama sang kekasih tercinta Allah SWT.

Mari kita menyendiri, terutama di sepertiga malam hari.


Salam Cinta Sejati Untuk Sang Khalik.
Madanosin.

Minggu, 29 Desember 2013

Mawaddah : Kalau Tuhan Dikenali

Kalau Tuhan Dikenali
Album : Sembahyang Membina Peribadi Agung
Munsyid : Mawaddah

Kalau Tuhan kita kenali
Kasih sayang dan peranan-Nya
Kalau Tuhan kita fahami
Keagungan dan kekuasaan-Nya

Kalau Tuhan kita rasakan
Betapa Dia sangat cintakan hamba-Nya
Kita akan sanggup berjuang, sanggup mati kerana-Nya
Kita akan sanggup berkorban apa saja kerana-Nya

Kita akan sanggup berjuang, sanggup mati kerana-Nya
Kita akan sanggup berkorban apa saja kerana-Nya

Kalau Tuhan dikenali

Cintailah Tuhan
Dia adalah segalanya
Korbankanlah apa sahaja kerana-Nya

Cintakan Tuhan, Cinta paling mahal
Cintakan selain Tuhan, cinta murahan

Kalau Tuhan kita kenali
Dialah segala-galanya
Kalau Tuhan kita fahami
Dialah Pengurus seluruh keperluan kita
Kalaulah kita faham
Tuhan ini siapa sebenarnya
Kita akan sanggup menerima ujian kerana-Nya
Kita sanggup buat apa sahaja demi cinta pada-Nya
Kita akan sanggup menerima ujian kerana-Nya
Kita akan sanggup menderita demi cinta pada-Nya  














Salam Senyum Terindah. :)
Madanosin

Ket: Sumber gambar : https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjy2DuctmFhfEFXjKMPK-8H9Hph52eY1Xg-ZUaQm7kBEF34oYn2Ymtv64xsdm6FJkR4wG3QDj6yIt_ALHMSmkN5sPq0MRYgRB3k-bWth1r48L2rektz4z3e3R9ChNgsKzgzxzT84_9vZL8/s400/mawaddah-abuya-ashaari-muhammad1.jpg

Sabtu, 28 Desember 2013

Apa Itu La Ode dan Wa Ode ???

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Nama saya La Ode Sahrul Ramadan, saya berasal dari pulau Buton tepatnya di Kota Baubau. Setiap kali saya memperkenalkan diri pasti ada yang bertanya "La Ode itu apa ?, saya punya teman dia seorang perempuan, dari Buton juga, namanya di awali dengan Wa Ode, terus Wa Ode itu apa ?, Apakah ada hubungannya antara La Ode dengan Wa Ode ?," Kira-kira seperti itulah pertanyaan-pertanyaan yang paling banyak muncul pada setaip kali kami La Ode/Wa Ode melakukan perkenalan.

Selama ini, jika ada pertanyaan seperti itu, saya selalu menjawab dengan ala kadarnya, bahwa La Ode/Wa Ode itu adalah gelar kebangsawanan yang diturunkan dari ayah saya. Di Buton, gelar tersebut menandakan bahwa dia masih memiliki darah keturunan bangsawan/sultan.

Selasa, 17 Desember 2013

Ketika Tujuan Menjadi Berarti Maka Download Filem Menjadi Menarik

Bissmillah,

Tujuan itu adalah sesuatu yang ingin kita capai. Setiap manusia pasti memiliki tujuannya masing-masing, walaupun kadangkala ada yang tujuannya sama. Hal tersebut bisa saja terjadi, karena dunia ini kan sesuatu yang fana dimana kita tidak bisa menebak dengan mudahnya masa depan seseorang.

Ngomong-ngomong masalah tujuan hidup, saya pernah berdebat dengan seorang teman sehubungan dengan hal tersebut. Kita sepakat bahwa tujuan hidup tersebut dapat disamakan dengan cita-cita yang ingin kita raih. Pada saat itu kami saling bertanya tentang cita-cita kita masing-masing, dan saya dengan santainya menjawab bahwa cita-cita saya adalah masuk surga. Tetapi hal tersebut tidak diterima oleh teman saya, menurut dia masuk surga itu bukanlah sebuah cita-cita. Saya mencoba untuk menjelasakan bahwa masuk surga itu adalah cita-cita tertinggi setiap umat islam dan hal tersebut merupakan tujuan akhir dari kehidupan kita di dunia dan di akhirat kelak. Banyak kisah dari para syuhada yang menceritakan bagaimana dengan gagahnya mereka turun ke medan perang untuk mengejar cita-cita tersebut karena seperti yang dijanjikan oleh Allah swt bahwa bagi mereka yang khusnul khotimah maka surga adalah balasannya.

Minggu, 10 November 2013

Yasser Arafat dan Polonium-210

Siapa Meracun Yasser Arafat "Lebih Mirip Opera Sabun Ketimbang Sains", seperti itulah judul artikel dalam majalah detik edisi 102 yang terbit bulan November 2013.

Mantan orang nomor satu di Palestina tersebut pada tahun 2004 di Ramallah setelah mengikuti perjamuan makan mengeluh sakit perut dan daerah sekitar ginjalanya, muntah-muntah, kulitnya kekuningan dan ada lingkaran kemerahan di wajahnya. Berulang kali dia harus ke toilet karena mengalami diare berat. Hal tersebut terjadi selama lebih dari dua pekan sehingga berat badannya melorot hingga 4 kg. Melihat gejala tersebut tentu sebagian besar dokter akan mengatakan kepada kita bahwa itulah tanda-tanda keracunan.

Atas restu dari istri Arafat, stasiun televisi Al jazeera meminta tim peneliti dari Universitas Lausanne bersama University Center of Legal Medicine, Swiss, menguji catatan medis dan beberapa barang peninggalan Arafat. Hasilnya Francois Bochud dan timnya menemukan ada jejak polonium-210 pada barang-barang pribadi Arafat seperti kafiyeh, sikat gigi, dan bajunya. Unsur polonium memang bisa ditemukan bebas di alam, tapi Bochud menyimpulkan polonium pada pakaian Arafat tersebut bukan berasal dari sumber alamiah.

“Hasil penelitian ini menghapus semua keraguan. Sudah terbukti secara ilmiah bahwa Arafat tak meninggal secara alamiah. Bukti ilmiah ini membuktikan bahwa dia mati dibunuh,” kata Suha Arafat. Jari Suha tak menunjuk siapa “tersangka” utama yang meracuni suaminya. Tapi, seperti biasa, Israel menjadi tertuduh pertama.

Pemerintah Israel membantah berada di balik kematian Arafat, musuh lamanya. Juru bicara Kementerian Luar Negeri Israel, Yigal Palmor, malah mengkritik uji forensik sampel dari makam Arafat. “Lebih mirip opera sabun ketimbang sains,” ujarnya.

Menurut Paddy Regan, profesor fisika di Universitas Surrey, Inggris, polonium-210 hanya punya waktu paruh 128 hari. Padahal sampel itu diambil setelah delapan tahun Arafat dikubur, sehingga sangat sulit untuk menghitung berapa banyak kandungan polonium saat Abu Ammar berpulang. “Itu seperti orang buta yang memegang ekor gajah dan diminta menaksir berapa berat total gajah itu,” Paddy memberikan analogi.



Gonjang ganjing kematian Yaser arafat tetap tidak akan bisa menggerus pengaruh kepemimpinan beliau di hati warga Palestina dalam membela hak-hak mereka yang sudah direnggut oleh Zionis Israel selama bertahun-tahun lamanya. Beliau meninggal sebagai syahid dan sebagaimana Janji Allah kepada mereka yang mati syahid yaitu akan dimasukkan kedalam surgaNya.

Minggu, 27 Oktober 2013

Sepenggal Tentang Sumpah Pemuda

SOEMPAH PEMOEDA
Pertama :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGAKOE BERTOEMPAH DARAH JANG SATOE, TANAH AIR INDONESIA
Kedua :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA, MENGAKOE BERBANGSA JANG SATOE, BANGSA INDONESIA
Ketiga :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGJOENJOENG BAHASA PERSATOEAN, BAHASA INDONESIA
Djakarta, 28 Oktober 1928

Minggu, 08 September 2013

Bebas Merdeka

Bebas Merdeka
(Steven and The Coconut Treez)

Banyak yang bertanya
Aku ini mau jadi apa?
Kok nggak kuliah juga nggak kerja
Tapi kujawab inilah ku adanya

Tapi jangan kira
Aku gak berbuat apa-apa
Aku berkarya dengan yang ku bisa
Dan yang penting aku bahagia

Yang penting aku gak nipu
Gak bikin susah kalian
Yang penting gak terlibat 378

Kujalani apa adanya aku bahagia
Bebas lepas tanpa beban aku merdeka
Kujalani apa adanya aku bahagia
Bebas lepas tanpa beban aku merdeka

yang penting aku gak nipu
gak bikin susah kalian
yang penting gak terlibat 378

kujalani apa adanya aku bahagia
bebas lepas tanpa beban aku merdeka

kujalani apa adanya aku bahagia
bebas lepas tanpa beban aku merdeka

kujalani apa adanya aku bahagia
bebas lepas tanpa beban aku merdeka

kujalani apa adanya aku bahagia
bebas lepas tanpa beban aku merdeka

Jumat, 06 September 2013

Hidup Beragama itu Sederhana

Bismillah...
Assalaamualaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Pembaca yang budiman, pada kesempatan ini saya ingin menulis tentang sikap yang sebenarnya sangat sederhana atau sangat simpel sekali untuk kita lakukan dalam kehidupan ini terutama dalam hal beragama.

Sebagai manusia kita tidak dapat memungkiri pentingnya kehadiran agama ditengah-tengah kehidupan kita. Maka merugilah mereka yang tidak mempercayainya atau biasa disebut sebagai golongan atheis. Mengapa agama itu penting, sesuai dengan arti dari kata agama itu sendiri, a berarti tidak dan gama berarti kacau jadi secara harfiah agama berarti tidak kacau. Sehingga dengan adanya agama maka kehidupan keseharian kita menjadi teratur, tertata rapi, jauh dari gangguan-ganguan, tenang, aman, nyaman, dan lain-lain. Berbeda dengan mereka yang tidak beragama, didalam hatinya ada perasaan ragu, was-was, ada tekanan batin, ada keangkuahan, kesombongan, dan lain-lain, hal itu terjadi karena ketika mereka menghadapi kejamnya dunia maka tidak ada tempat bagi mereka untuk bersandar, memohon pertolongan dan lain-lain.

Selasa, 01 Januari 2013

Kamu berhak memilih untuk bebas

Kamu pernah ngebayangin kalau ikan dipaksa jadi Amfibi,
Di air dia bahagia tapi di darat dia sekarat,,,

Apa itu,,, ?

Kamu,
Itu adalah air kamu,
Tapi kamu selalu dipaksa keluar dari itu

Kamu nda mungkin bohong,,
Tapi kamu harus ikhlas,,

Sudah saatnya kamu kembali,,
Kembali ke duniamu...!!!
Kamu berhak menentukan kehidupanmu,,
Kamu mau di sini, disitu, dimana saja,,,

Semua terserah kamu....
Kamu sudah cukup berkorban,,,
Sudah cukup,,,
Sekarang kamu bebas.....

Ada Mata Satu di Konser Tahun Baru 2013

Malam tahun baru atau malam pergantian tahun selalu diperingati di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Cara memperingatinya beraneka ragam, ada dengan festival budaya, kumpul keluarga sambil berbagi kado, karaokean, konser musik, dan yang paling penting adalah pesta kembang api. Tetapi buat saya, malam tahun baru itu tidak perlu dirayain, karena malam tahun baru itu sama saja dengan malam-malam yang lainnya. Tidak lebih dan tidak kurang, karena apa pun itu, keesokan harinya kita masih tetap menjadi diri kita sendiri, kita masih tetap menghirup udara yang sama, menginjak bumi yang sama. Iya, kan !!! Gimana menurut Anda ????

Ada satu yang menarik perhatian saya semalam ketika menonton televisi. Ada Simbol Mata Satu disana, di acara Konser Band besar  yang disiarkan langsung oleh salah satu stasiun TV Swasta dalam. Karena tertarik, langsung saja saya jepret pake kamera untuk menganalisanya lebih jauh, dan hasilnya sangat mirip dengan simbol mata satu yang katanya merupakan simbol dewa ra. Saya sih tidak terlalu paham dengan arti simbol itu, saya taunya itu kalau ada simbol itu berarti ada penyembah setan disana. Wallahu alam...

Ini gambarnya......!!!!!!


Silahkan anda mengartikannya sendiri !!!!

Kira-kira siapa yah yang buat panggungnya ?
Apa maksud dan tujuannya membuat panggung model begitu, ? kayak nda ada model lain saja...
Mudah-mudahan band yang tampil bukan antek-anteknya.. bikin rusak bangsa saja...

Marilah kita senantiasa berdoa agar tetap berada dalam lindungan Allah SWT dan terhindar dari bujuk rayu setan, iblis dan antek-antek setan. Amin ya rabbal alamin... 

Abu_Laosar,